Kaki lelaki ini bengkak karena digigit nyamuk

livecasno338
Seorang lelaki asal India, Chetan Pithadia, mengalami kondisi tak biasa usai digigit nyamuk. Kaki kiri lelaki berusia 53 tahun ini terus membesar hingga beratnya diperkirakan mencapai 25 kilogram.

Kondisi ini membuat telapak kakinya tak terlihat dan memaksanya berhenti bekerja. Menurut dokter, Pithadia didiagnosis mengidap penyakit kaki gajah akibat terinfeksi cacing filaria yang dibawa oleh nyamuk.

Mantan pekerja garmen dari Jaamnagar, India, itu pun meminta bantuan teman-temannya untuk mengumpulkan biaya perawatan sebesar 4.500 dolar atau sekitar Rp60 juta.

"Kondisi saya semakin parah setiap hari. Baru-baru ini saya menemukan kemungkinan penyembuhan di sebuah rumah sakit di Kerala. Tapi prosesnya mengharuskan saya ke rumah sakit selama sebulan tiga kali, dan menuntut saya untuk mengonsumsi obat-obatan selama dua tahun," ungkap Pithadia dilansir Foxnews.
livecasino338
Pithadia, yang tinggal bersama istri, dan dua anaknya mengatakan bahwa awalnya mengira pembengkakan itu hanya sementara. Ia juga sempat membawanya ke dokter di kota Mumbai dan mendapatkan obat-obatan yang tak membantu.

Kemudian seorang dokter di kampung halamannya mendiagnosisnya dengan filariasis lymphedema, yang juga dikenal sebagai penyakit kaki gajah.

Bulan lalu para ahli mengungkapkan bahwa dia dapat disembuhkan dengan perawatan yang tersedia di Institute of Applied Dermatology di Kerala, yang berjarak 1.200 mil atau 1931 kilometer di sebelah selatan tempat tinggalnya.

Comments

Popular Posts